Makanan Khas Solo– Howdy sobat Borcha, kita semua tahu kota Solo merupakan salah satu kota di Jawa Tengah Indonesia yang terkenal dengan keasriannya. Bersih, Rapi, dan Indah merupakan slogan dari kota Solo. Selain itu, Kota solo memiliki bermacam-macam tempat wisata yang sangat menarik yang wajib kalian kunjungi. Kota Solo memiliki kerajinan Batik khas yang terkenal dengan motifnya yang beraneka ragam.
Apalagi dengan kebudayaannya, Kota Solo sangat terkenal dengan kebudayaannya serta adat istiadatnya. Maka dari itu, kota Solo sering mengadakan festival pada moment-moment tertentu. nah setelah kita membahas tentang kota Solo, kita lanjut ke pembahasan utama yaitu tentang minuman dan makanan serta oleh-oleh khas kota Solo.
Makanan khas kota Solo pada umumnya memiliki rasa dominan manis, begitu juga dengan minuman dan oleh-olehnya. Jadi bagi kalian yang suka banget sama rasa yang manis-manis makanan, minuman, dan oleh-oleh khas kota Solo lah solusinya. berikut ini daftar-daftar minuman, makanan dan oleh-oleh khas kota Solo.
Baca juga: Makanan khas masyarakat Betawi
[toc]
Makanan Khas Solo
1. Brambang Asem
Brambang Asem merupakan makanan khas Solo yang terdiri dari sayur-sayuran, sambal. Sambalnya memiliki rasa sangat unik yang bahan dasarnya terbuat dari cabe rawit, asam jawa, cabe kering, gula jawa, garam, terasi, serta sedikit air. Menikmati Brambang Asem dapat dengan Tahu goreng dan Nasi hangat. Pasti sangat maknyus yaa makanan yang satu ini.
Baca juga: Makanan Khas Malang
2. Sate Buntel
Dari penampilannya saja sudah menggugah selera. Sate Buntel adalah makanan khas solo dengan bahan utamanya yaitu Daging Kambing cacah dengan ukuran yang kecil. Kemudian ditusuk menggunakan lidi dan ditutup dengan lemak kambing, tidak hanya daging kambing Sate Buntel dapat dibuat dengan daging lainnya seperti Daging Sapi.
Memasak Sate buntel adalah dengan cara dibakar hingga matang dan penyajiannya dapat dengan sambal kecap manis atau saus kacang. Rasanya tentu saja nikmat dan membuat kalian para pecinta kuliner ketagihan.
3. Serabi
Bentuknya yang Unik membuat masyarakat tertarik untuk merasakan jajanan ini. Serabi Solo merupakan jajanan atau makanan ringan khas kota Solo yang sudah ada sejak lama, jajanan ini terbuat dari tepung beras dan santan kelapa. Santan kelapa membuat Serabi terasa gurih dengan toping seperti meses, keju, atau buah-buahan. sesuai selera Anda.
4. Selat Solo
Selat Solo dari tampilannya saja sudah menarik, tentu saja rasanya juga tak kalah menarik. Makanan ini merupakan makanan khas Solo yang mempunyai pengaruh dari Eropa terdiri dari sayur-sayuran segar, bistik, Telur rebus, dan lain-lain. Selat Solo memiliki kandungan vitamin dan protein yang membuat nutrisi para penikmatnya terpenuhi.
Daging pada bahan Bistik biasanya menggunakan Daging sapi, sedangkan sayurannya juga bervarian ada buncis, wortel, selada, brokoli, dan lain sebagainya. Selat Solo dengan kuah yang sedikit dan memiliki rasa segar manis.
5. Nasi Liwet
Nasi liwet merupakan Makanan Khas Solo yang tak kalah nikmat dari makanan lainnya, karena rasanya yang sangat gurih, cara memasaknya menggunakan bahan air santan kelapa. Nasi liwet dapat disajikan dengan suwiran ayam yang sudah dimasak, sayur labu siam, serta dapat dicampur dengan toping lainnya. pasti kalian pada penasaran kan buat merasakan makanan yang satu ini.
6. Tahu Kupat
Tahu Kupat merupakan makanan yang disajikan dengan cara mencampurkan tahu, Ketupat, Mie Kuning, dan sayur-sayuran kedalam piring lalu disiram dengan saus kacang yang sudah dicampuri dengan bumbu-bumbu spesial sehingga menciptakan rasa manis dan gurih. Tahu Kupat merupakan makanan khas solo yang favorit oleh masyarakat Solo karena cita rasanya yang mantap.
7. Timlo
Timlo merupakan makanan khas solo yang terdiri dari mie soun, telur, daging ayam atau daging sapi yang dimasukkan kedalam piring lalu disiram dengan kuah panas yang sangat menggugah selera serta menyegarkan. rasanya yang gurih membuat para penikmatnya ketagihan. Nah, bagi yang belum mencoba, Kalian harus merasakan sup yang super lezat ini.
Minuman Khas Solo
1. Wedang Asle
Wedang Asle merupakan minuman yang cocok pada saat malam hari. Minuman ini disebut juga sebagai minuman hangat khas Solo. Isinya terdiri dari ketan putih, kacang hijau, mutiara, roti tawar, kacang sangrai, dan santan.
Maka, minuman ini dapat menimbulkan sensasi kehangatan apalagi saat kalian kedinginan. Nah pasti pada penasaran kan gimana rasanya dan segera ingin mencobanya.
Baca juga: Makanan Khas Riau Yang Sangat Nikmat Sumpah Gagal Fokus
2. Wedang Ronde
Wedang Ronde adalah wedang yang isinya terdapat Ronde, Wedang ronde adalah minuman khas yang ada di kota Solo. Ronde merupakan isi wedang yang terbuat dari tepung ketan, cara pembuatannya mudah hanya dengan mencampurkan tepung ketan, tepung kanji, garam, air sedikit lalu di cetak seperti bola-bola kecil dan di rebus, sebelum di rebus Ronde juga dapat di beri pewarna makanan sesuai selera kalian.
Pembuatan kuah ronde juga mudah yaitu dengan cara merebus air dengan memasukkan rimpang jahe yang sudah di bersihkan, gula, serai, dan daun pandan. Cara penyajian Wedang Ronde dapat di lakukan dengan cara memasukkan ronde kedalam mangkuk lalu siram Kuah, Wedang Ronde siap di hidangkan. Wedang Ronde sangat cocok diminum saat cuaca dingin, karena wedang ronde akan memberikan sensasi kehangatan yang luar biasa.
3. Wedang Uwuh
Wedang uwuh adalah minuman yang berbahan alami atau minuman tradisional yang berasal dari kota Solo dan memiliki banyak khasiat untuk tubuh yang dapat menurunkan kolesterol, menghilangkan pegal-pegal, dan dapat menambah stamina di dalam tubuh.
Wedang uwuh berbahan dasar rempah-rempah alami seperti jahe, kayu manis, secang, pala, daun pala, kapulaga, cengkeh, serai, dan gula batu. Cara membuatnya sangat mudah, hanya dengan merebus rempah-rempah tersebut hingga mendidih .
4. Beras Kencur
minuman ini sudah terkenal di Indonesia karena rasanya yang khas dan memiliki banyak khasiat bagi tubuh kalian. Beras Kencur merupakan minuman yang berasal dari kota Solo. tentu saja, minuman ini terbuat dari bahan yang sesuai dengan namanya yaitu beras dan rimpang kencur.
Beras dan rimpang kecur dihaluskan lalu diambil sarinya dan dicampur dengan gula jawa atau gula merah (yang menciptakan rasa manis). Minuman ini mengandung vitamin B dan di golongkan sebagai Jamu. Salah satu khasiatnya adalah sebagai penambah nafsu makan, jadi bagi Anda yang merasa nafsu makannya kurang boleh mencoba minuman yang satu ini.
5. Es Teler Kobar
Es Teler Kobar adalah minuman khas kota Solo yang populer. bagi penggemar kuliner pasti akan ketagihan saat merasakan minuman yang satu ini. Bernama Es teler Kobar karena lokasi penjual Es teler ini berada di kota bagian Barat Solo, Jawa Tengah.
Bahan minuman ini adalah dari Alpukat, parutan kelapa muda, roti tawar, nangka, dan buah lainnya. Penyajiannya buah-buahan tersebut disimpan kedalam gelas yang sudah disediakan lalu disiram dengan kuah santan yang sudah direbus dengan daun pandan, air gula, es, dan diberi toping susu kental manis.
6. Es Gempol
Bernama Es gempol karena, Minuman ini terdiri dari Gempol atau pleret, air santan, dan gula cair. Gempol adalah adonan yang terbuat dari tepung beras yang dibentuk dan diberi warna serta dikukus. Cara penyajiannya Gempol dimasukkan kedalam wadah mangkuk atau gelas, lalu disiram dengan air santan yang sudah direbus dan air gula.
Untuk menambah kenikmatan dan kesegaran dari Es Gempol ini, Anda bisa menambahkan es. Bagi yang tak sabar untuk mencicipi kenikmatan Es Gempol, Minuman ini terdapat di kota Solo,Jawa Tengah.
Baca juga: Minuman dan Makanan Khas Aceh
7. Susu Shi Jack
Shijack adalah warung minuman khas kota Solo, minumannya berbahan dasar susu murni atau susu segar yang baru diperah, Warung susu shijack sudah sangat masyur bagi masyarakat Solo. karena, memiliki banyak keunikan dari Warung tersebut.
Cara pemesanannya saja sudah unik, Masyarakat Solo biasanya mengatakan “njing-njing” atau “neneng”. begitu juga dengan Menunya yang tak kalah unik, ada TANTE SUSI (Susu Sirup Tanpa Telur), SUPERMAN (Susu Pernah Manis), dan SUPERBOY (Susu Perah Boyolali).
Oleh-oleh Khas Solo Surakarta
1. Abon Mesran
Abon Mesran adalah oleh-oleh khas Solo yang memiliki rasa yang gurih, mengapa namanya Abon Mesran? Karena Mesran adalah nama seorang pemilik toko yaitu Mesran Mistopawiro.
Abon mesran ada 2 varian rasa, anda dapat memilih rasa pedas atau manis. Bahan dasar Abon Mesran adalah daging ayam atau sapi. Menikmati Abon Mesran bisa dengan nasi yang hangat untuk menambah nuansa kenikmatan yang ada pada Abon Mesran.
2. Ampyang, Makanan khas tradisional Solo
Ampyang merupakan jajanan tradisional khas kota Solo yang cocok untuk dijadikan oleh-oleh, rasa manis yang berasal dari Gula Jawa membuat Ampyang sangat cocok untuk dijadikan cemilan khas kota Solo. Bahan dasar Ampyang adalah Kacang, Gula jawa atau gula merah, Jahe.
Ampyang umumnya bewarna coklat kehitaman dan bertekstur sedikit keras. pembuatan Ampyang dapat dilakukan dengan cara mencairkan Gula jawa terlebih dahulu, jika gula sudah cair maka kacang bisa dimasukkan kedalam gula tersebut sampai beku. Tidak hanya terkenal dikota Solo Ampyang juga mulai terkenal dikota lain. Jadi bagi kalian yang pengen merasakan kenikmatan Ampyang. ayo segera Mencoba.
3. Serbat
Minuman yang berbahan dasar rempah-rempah ini dapat berfungsi untuk kesehatan tubuh, Minuman Khas dari kota Solo ini sangat cocok untuk dijadikan oleh-oleh. Bentuk serbat tidak langsung berupa minuman. Tetapi bentuk serbat yang sebenarnya adalah berupa tablet.
Rempah-rempah yang digunakan dalam pembuatan serbat ada bermacam-macam yaitu kayu manis, kapulaga, jahe, dan cabai sehingga rempah- rempah tersebut menimbulkan rasa pedas saat diminum. Menikmati serbat juga dapat dengan cara memakannya langsung, pasti kalian pada penasaran gimana pedasnya rasa serbat.
4. Kue Intip Solo
Intip merupakan makanan khas Solo yang cocok sebagai oleh-oleh. Bahan dasarnya adalah kerak nasi yang dijemur hingga kering . Menggoreng Intip harus menggunakan cara khusus yaitu menggunakan Minyak goreng yang banyak agar Intip matang secara merata.
Intip ada dua varian rasa, kalian dapat memilih rasa asin dan manis, Umumnya bentuk Intip adalah Bulat rapi supaya Intip tidak mudah hancur atau pecah. bagi kalian yang mencari oleh-oleh di kota Solo, Nah Intip sangat cocok nih sebagai oleh-oleh kota Solo.
Baca juga: Makanan wajib Khas Jogja Yang Menggugah Selera
Nah, sekarang kalian udah pada tau kan apa saja minuman, makanan dan oleh-oleh khas kota Solo. Pasti kalian udah gak sabar dan pengen cepat-cepat ke Solo untuk mencicipi dan menikmati hidangan lezat khas Solo.
Visitor Rating: 5 Stars