Tari Jaipong: Sejarah Tari Tradisional Jawa Barat!

Tari Jaipong – Tarian- tarian Indonesia memiliki banyak varian model, dari yang tradisional hingga yang modern. Apalagi di pulau jawa, tidak perlu diragukan lagi karena pulau jawa adalah pulau terbanyak yang mempunyai berbagai macam tari tradisional.

Tiap pulau ada berbagai macam provinsi dan seni tari yang ada juga berbeda-beda. Tiap Seni tari memiliki ciri khasnya masing- masing, dari tiap gerakan yang ditampilkan, busana, serta properti yang dikenakan.

Setiap tari tradisional Indonesia memiliki filoosofi yang berbeda dari secara keseluruhan bahkan sampai ke tiap gerakannya. Jadi jangan heran jika Indonesia disebut dengan panggilan kaya akan budaya.

Nah, hai kalian para teman setia borneo channel kali ini borneo akan membahas tentang salah satu tarian tradisional yang sangat dikenal di Indonesia. Tidak di Indonesia saja, bahkan sampai keluar negeri lo, berikut ini penjelasan lengkap tentang tari jaipong.

Sejarah Tari Tradisonal Jaipong

gol
tradisikita.my.id

Seni tari yang ada pada tahun 1976 ini merupakan seni tari tradisional sangat berkembang dengan pesat dan menjadi popular di Indonesia yaitu bernama tari jaipong atau jaipongan. Jaipongan berasal dari Karawang, Provinsi Jawa Barat.

Menurut sejarah tari jaipong ini diciptakan oleh seorang ahli seni yang berasal dari Jawa Barat yang berdarah Sunda Budayawan itu bernama Gugum Gumbira.

Baca Juga :Penjelasan Lengkap Tari Tor-Tor

Tetapi juga banyak yang mengatakan bahwa gerakan tarian ini dibuat oleh dua budayawan yaitu H Suanda dan Gugum Gumbira. Ada juga yang menyampaikan kalau Gugum Gumbira hanya sebagai orang yang memperkenalkan tarian ini kepada masyarakat.

se
budayajawa.id

Tari ini merupakan gabungan dari berbagai macam model dan komponen- komponen seni di Karawang yang terdiri dari pancak silat, topeng banjet, ketuk tilu, wayang golek, dan seni- seni lain sebagainya.

Ada beberapa hal yang mempengaruhi terbentuk nya seni tari jaipongan ialah suatu hal yang sederhana. Waditra, waditra merupakan seni karawitan sunda dalam bentuk asli suatu alat musik seperti rebab, kendang, dua buah kulanter, tiga buah ketuk, dan gong.

Setiap gerakan yang dilibatkan oleh tari jaipong ini adalah semua model gerakan yang digunakan sifatnya baku dan busana yang digunakan oleh setiap penari merupakan busana sederhana yang memiliki makna “kerakyatan”.

Gerakan Tari Jaipong

n
nurfasta.com

Bagi kalian yang ingin mencoba untuk mendalami tali jaipong sebaiknya kalian harus mengenali gerakan-gerakan tarian jaipong terlebih dahulu. Berikut ini penjelasan macam-macam gerakan yang digunakan oleh penari jaipong :

a. Gerakan Bukaan

Gerakan bukaan ditampilkan pada saat awal pertunjukkan, pola gerakan yang dilakukan oleh para setiap penari adalah dengan cara sang penari berjalan mengelilingi atau berputar sambil melambai-lambaikan selendang yang dimilikinya, gerakan dilakukan dengan mode gemulai yang membuat menambah ketertarikan para penonton untuk melihatnya.

b. Gerakan Pencungan

Gerakan pencungan ini dilakukan dengan durasi yang lumayan cepat dan ditemani dengan musik yang memiliki tempo nada yang juga lumayan cepat. Makna dari pola gerakan ini adalah “semangat yang bangkit”, karena dari tempo yang cepat itu pola gerakan ini sangat penuh semangat dan sangat merasakan tarian ini.

c. Gerakan Ngala

Ngala memrupakan pola gerakan yang dilakukan dengan cara menapilkan setiap gerakan patah-patah. Gerakan patah-patah ialah suatu perpindahan pola gerakan dari satu titik ke titik yang lain dengan durasi waktu yang sangat cepat, maka gerakan yang satu ini sangat menambah nilai keunikan pada tari tradisional ini.

d. Gerakan Mincit

Gerakan mincit merupakan suatu pola gerakan yang unik setelah gerakan ngala. Pada pola gerakan yang satu ini dilakukan dengan cara melakukan perpindahan gerakan dari gerakan satu ke gerakan lainnya. kalian dapat menyaksikan secara langsung gerakan ini dari televisi atau media lainnya saat menontonnya langsung.

Pakaian Tari Jaipong

m
budayajawa.id

Untuk setiap penari jaipongan biasanya mengenakan busana busana kebaya yang memiliki warna cerah, dengan didampingi bawahan seperti rok yaitu kain jarik memiliki corak batik yang sangat indah.

Pakaian yang dikenakan tidaklah ketat tetapi longgar khususnya untuk bagian bawah atau rok yang sengaja dibuat lebar hal ini dilakukan supaya, gerakan-gerakan rumit atau gerakan yang lincah tidak sulit untuk dilakukan.

Sedangkan untuk bagian kepala, pada rambut biasanya menggunakan sanggul dan ditemani dengan sanggul yang rapi lalu ditambah dengan aksesoris sanggul seperti siger, mahkota dan lain-lain. Hal itu sangat membantu rambut menjadi sangat elok.

Pada bagian wajah sang penari diberi make up supaya penari nampak lebih mencolok dan lebih cantik. Serta, tidak lupa dengan menambahkan properti seperti selendang yang berfungsi untuk menambah keanggunan pada setiap penari jaipongan.

Alat Musik Pendamping Tari Jaipong

Tari Jaipong: Sejarah Tari Tradisional Jawa Barat! 1

Ada beberapa alat musik untuk mengiringi suatu pertunjukan tari tradisional jaipong, alat msik yang dipakai juga merupakan alat musik tradisional. Berikut ini penjelasan tentang alat musik pengiring tari tradisional jaipong :

a. Gendang

Gendang merupakan salah satu alat musik tradisional yang dimainkan dengan cara ditabuh atau dipukul. (Gendhang) alat musik tradisional ini berasal dari Jawa Barat, Gendang atau Kendang sangat sering digunakan sebagai pengiring suatu tarian. Salah satu tarian yang diiiringi menggunakan kendang ialah tari jaipong.

Instrumen gamelan atau kendang yang digunakan untuk tari jaipong ialah kendang jaipong, kendang jaipong dimainkan atau ditabuh dengan cepat agar dapat menyesuaikan gerakan yang memiliki tempo yang cepat juga.

b. Rebab

Rebap atau rebab adalah alat musik yang berasal dari negara Timur Tengah yang dibawa melalui perdagangan Islam pada waktu dulu. Rebab memilik senar yang berfungsi untuk dippetik agar suarannya keluar.

Alat musik yang dimainkan dengan cara dipetik ini merupakan salah satu musik pengiring yang digunakan dalam pementasan tari tradisional jaipong. Suara yang unik pada alat musik ini dapat membuat tarian sehingga lebih menarik.

Baca Juga : Asal Muasal Tari Serimpi

c. Gong

Pasti kalian sudah tidak asing lagi mendengar tarian yang satu ini gong merupakan alat musik pukul yang sangat popular di Asia Tenggara dan di Asia Timur. Alat musik tradisional ini sangat sering digunakan untuk mengiring tarian-tarian tradisional yang ada di Indonesia salah satunya ialah tari Jaipong.

d. Kecrek

wa
pelitakarawang.com

Kecrek merupakaan alat musik perkusi yang sering digunakan untuk mengiringi suatu perdalangan. Perdalangan yang dimaksud ialah perdalangan pertunjukkan wayang, fungsi kecrek sendiri ialah membebrikan aba-aba pada sang dalang untuk melakukan pola gerakan.

Namun, alat musik krecek tidak hanya digunakan didalam pementasan perdalangan saja ia juga digunakan sebagai pengiring alat musik tari tradisional. Tari yang dimaksud adalah tari tradisional jaipong.

e. Kecapi

Kecapi merupakan alat musik petik tradisional yang berasal dari Sunda, alat musik ini sangat sering digunakan sebagai tembang Sunda.

Nah, sekian penjelasan lengkap mengenai tari jaipong beserta sejarah daan sub- sub lainnya yang terkait dengan tari jaipong semoga penjelasan artikel ini dapat bermanfaat buat kalian bagi para pembaca setia. Terimakasih

Photo of author

Devi Rahmadani

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.