Pulau Derawan Kalimantan Timur Surga Wisata dan Bulan Madu

Pulau Derawan Kalimantan Timur – Howdy sobat Borcha. Indonesia merupakan negara yang memiliki banyak pulau. Tentunya di tiap pulau memberi kesan keindahan tersendiri. Para wisatawan berbondong-bondong mendatangi tempat wisata yang dalam sekejap menarik perhatian.

Salah satu pulau diantaranya adalah pulauan Derawan Indonesia. Siapa yang tidak kenal pulau ini, pulau yang memberikan banyak kesan dan menjadi pengalaman terbaik sepanjang hidup. Berikut ulasan lengkapnya.

[toc]

Baca juga: Makanan khas Kalimantan Tengah

Pulau Derawan Kalimantan Timur, Potongan Surga di Borneo

Pulau Derawan Kalimantan Timur Surga Wisata dan Bulan Madu 1
(indonesiatraveler.id) gambar pulau derawan

Pulauan Derawan berada di Provinsi Kalimantan Timur dan merupakan sebuah gugusan pulau yang terletak di sebelah timur Pulau Kalimantan, tepatnya berada di Kabupaten Berau. Derawan juga merupakan bagian dari ekoregiun Laut Sulu-Sulawesi yang melintasi tiga negara, yakni Indonesia, Malaysia dan Filipina. Ekoregion tersebut terletak di pusat kawasan segitiga karang dunia dengan keanekaragaman hayati karang tertinggi di dunia.

Segitiga karang disebut ‘The Coral Triangle’ karena menjadi episenter kehidupan laut yang memiliki berbagai keragaman jenis biota laut. Terumbu karang di kawasan Kepulauan Derawan mencakup 53% terumbu karang dunia. Berdasarkan penelitian yang dikembangkan, Kepulauan Derawan merupakan salah satu multi countries feeding ground terpenting di dunia.

Pulau Derawan Kalimantan Timur Surga Wisata dan Bulan Madu 2
borukaro.com

Kepulauan Derawan terletak di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Terdiri dari 31 pulau ini di daulat menjadi salah satu tempat terindah di Indonesia, bahkan setara dengan Maladewa.

Hal ini yang menjadi magnet bagi para wisatawan berbondong-bondong pergi ke Pulau Derawan. Pemandangan yang indah, air laut yang jernih, kehidupan bawah laut yang memikat hati, dan masih banyak lagi. Semua ini menjadi daya tarik bagi para wisatawan mancanegara dan wisatawan lokal.

Kepulauan Derawan

Pulau derawan berau kaltim sendiri merupakan bagian dari sebuah gugusan kepulauan yang indah. Terdapat sejumlah pulau di antara lain Pulau Derawan, Pulau Sangalaki, Pulau Maratua, Pulau Kakaban, Pulau Panjang, dan Pulau Samama. Perairan di sekitar Kepulauan Derawan berlimpah akan karang dan biota laut yang menjadi objek utama wisata selam. Sedikitnya terdapat 18 titik lokasi penyelaman.

1. Pulau Derawan

Pulau Derawan Kalimantan Timur Surga Wisata dan Bulan Madu 3
Pulau derawan

Di sekitar Pulau Derawan sendiri, keindahan karang dan ikan sudah dapat dinikmati dengan pola penyelaman slope dangkal 5-25 meter. Pulau ini merupakan pulau utama yang menjadi tempat singgah bagi para wisatawan.

Dengan luas wilayah sekitar 44.60 hektar, terdapat Derawan Dive Resort, yaitu Resort yang berstandar internasional dengan fasilitas yang sangat lengkap seperti cottage untuk menginap, fasilitas penyelaman, banana boat, snorkeling, perahu layar, kano, restoran, cafe dan fasilitas pendukung lainnya. Juga dilengkapi tempat penginapan seperti hotel dan homestay di rumah-rumah penduduk setempat yang biaya sewanya lebih murah.

2. Pulau Sangalaki

Pulau Derawan Kalimantan Timur Surga Wisata dan Bulan Madu 4
pulau derawan resort

Pesona Kepulauan Derawan lainnya terdapat di sekitar Pulau Sangalaki. Pulau ini merupakan kawasan konservasi penyu yang telah dikelola oleh Kementrian Kehutanan. Dari seluruh Kepulauan Derawan, Pulau Sangalaki yang memiliki luas daratan 12 ha menjadi tempat bertelur penyu terbesar.

Ada dua spesies penyu yang biasa bertelur di Pulau Sangalaki yakni penyu hijau dan penyu sisik. Penyu hijau paling banyak ditemui bertelur di Pulau Sangalaki pada malam hari. Setiap malam wisatawan dapat menyaksikan 50 ekor penyu langka menuju pantai untuk bertelur.

Dengan tubuh yang besar, penyu-penyu ini berjalan menuju pantai demi kelangsungan hidupnya. Selain itu juga dapat menyaksikan anak-anak penyu yang baru menetas. Mereka berjuang menuju lautan dan akan terbawa arus laut.

3. Pulau Kakaban Derawan

Pulau Derawan Kalimantan Timur Surga Wisata dan Bulan Madu 5
Pulau Kakaban

Selain itu, ada juga Pulau Kakaban yang berbentuk menyerupai angka Sembilan. Di mana pada bagian melingkar sebelah utara merupakan batu karang cincin atau atol dan memiliki laguna. Pulau seluas 774.20 ha ini menyajikan pemandangan alam yang unik.

Di tengah-tengah pulau terdapat Danau Air Payau. Di dunia hanya ada dua pulau yang unik ini, yaitu di Pulau Kakaban dan sebuah pulau di Mikronesia, Tenggara Laut Pasifik.

Baca juga: Makanan khas Kalimantan Timur

Derawan Tour dan Wisata

Pulau Derawan Kalimantan Timur Surga Wisata dan Bulan Madu 6
penginapan pulau derawan

Pulau Derawan memiliki panorama laut yang sangat indah dengan hamparan pasir yang putih. Ditambah rindangnya pohon-pohon kelapa yang membuat para wisatawan betah berlama-lama menghabiskan waktu di sini. Panorama taman bawah laut Pulau Derawan menjadi tempat yang diminati oleh wisatawan lokal dan wisatawan mancanegara terutama para penyelam kelas dunia.

Beberapa tahun ini, Pulau Derawan masuk sebagai salah satu tempat wisata yang paling eksotis di Indonesia. Di pulau ini terdapat beberapa ekosistem pesisir seperti terumbu karang, padang lamun, dan hutan mangrove. Selain itu, juga terdapat spesies yang dilindungi, seperti penyu hijau, penyu sisik, lumba-lumba, paus, dan beberapa spesies lainnya.

Pulau Derawan Kalimantan Timur Surga Wisata dan Bulan Madu 7
Penyu di Pulau Salangki Derawan

Sehingga pulau ini menempati urutan ketiga teratas sebagai tempat tujuan menyelam bertaraf internasional. Permukaan air laut yang memilki gradasi warna biru dan hijau yang sangat memukau, hamparan pasir putih halus serta hutan kecil di tengah pulau yang merupakan habitat dari berbagai jenis tumbuhan dan hewan.

Kuliner di Pantai Derawan

Selain pemandangan laut yang memanjakan mata, Pulau Derawan juga menyajikan kuliner khas Pulau Derawan yang enak, seperti Tehe-tehe, Kima-kima, dan Elai.

Pulau Derawan Kalimantan Timur Surga Wisata dan Bulan Madu 8
Tehe Tehe

Tehe-tehe adalah makanan yang menggunakan bagian dalam bulu babi dengan campuran nasi. Kima-kima adalah sejenis kerang berukuran besar dengan bumbu segar khas dari Pulau Derawan. Sedangkan Elai adalah sejenis buah yang mirip dengan durian yang berwarna oranye.

Derawan Diver Resort

Bagi para hobi snorkeling, dapat menikmati keindahan terumbu karang yang indah, dengan ratusan ikan warna-warni. Jika kebetulan, dapat melihat penyu ukuran besar yang berusia puluhan tahun. Namun pemandangan ini sangat jarang, mengingat jumlah penyu usia tua yang tidak banyak.

Pulau Derawan menjadi tempat favorit penyu-penyu hijau untuk naik ke pasir pantai dan bertelur, terutama sepanjang bulan Juli-September. Saat sedang snorkeling, biasanya akan ada ubur-ubur tanpa sengat yang berenang di sekitar Pulau Kakaban yang masih satu wilayah dengan Pulau Derawan.

Baca juga: Taman Nasional Tanjung Puting

Sangat menarik untuk dikunjungi bukan? pastikan Pulau Derawan Kalimantan Timur menjadi whist list kalian selanjutnya! Terima Kasih.

Photo of author

Paksi jm

1 thought on “Pulau Derawan Kalimantan Timur Surga Wisata dan Bulan Madu”

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.