Cara Menghilangkan Jerawat Terampuh!!

Jerawat – Jerawat merupakan masalah kulit yang sering terjadi. Definisi jerawat adalah kondisi pori-pori kulit yang tersumbat yang mengakibatkan munculnya kantung nanah yang meradang. Penyebab munculnya Jerawat umumnya ialah minyak berlebihan, sel-sel kulit mati, bakteri, kosmetik, stres, handphone, dan obat-obatan.

Perlu anda ketahui jenis-jenis dari jerawat sobat-sobat borneo channel, yaitu : komedo yang merupakan pori-pori tersumbat, jerawat biasa seperti tonjolan kecil yang berwarna pink kemerahan, dan  jerawat batu yang berbeda ukurannya ketimbang yang lain. Wah tentunya sangat menggangu sekali kan? Berikut ini cara-cara ataupun bahan-bahan untuk menghilangkan jerawat :

  1. Es Batu
  2. Aspirin
  3. Lemon
  4. Timun
  5. Kulit Jeruk
  6. Putih Telur
  7. Lidah Buaya
  8. Pepaya
  9. Bawang Putih
  10. Scrub Gula
  11. Madu
  12. Alpukat + Madu
  13. Cuka Sari Apel
  14. Baking Soda
  15. Tea Tree Oil
  16. Pasta Gigi
  17. Tomat

Cara Menghilangkan Jerawat Dalam Semalam

Jerawat pada umumnya merupakan peradangan. Maka dari itu, jika anda ingin menghilangkan jerawat secara cepat pertama-tama anda harus mengatasi masalah peradangan terlebih dahulu. Kemudian anda terus memastikan jerawat sembuh dengan cepat. Berikut ini bahan yang dapat digunakan untuk menghilangkan peradangan jerawat :

1. Es Batu

Es Batu Menghilangkan Jerawat
https://www.tokopedia.com/eclipsestoree/termurah-cetakan-es-batu-model-cube-15-hole-black

Jika anda tergolong orang yang ingin cara paling simple dan mudah , ada satu cara menghilangkan jerawat secara cepat dan alami dengan bahan-bahan yang mudah anda temukan di rumah yaitu menggunakan es batu dari air yang steril (bersih).

Es batu sudah diyakini oleh sebagian orang bisa menghilangkan minyak berlebih dan kotoran yang merupakan penyebab utama timbulnya jerawat. Selain itu, es batu juga berfungsi untuk mengurangi peradangan pada wajah anda yang ditimbulkan akibat dari jerawat. Berikut langkah-langkah nya :

  1. Pertama-tama, pastikan air yang digunakan untuk membuat es batu tersebut benar-benar bersih dan steril.
  2. Kemudian langkah kedua, bungkus lah es batu tersebut secukupnya menggunakan kain yang bersih.
  3. Lalu diamkan atau oleskan pada bagian wajah yang berjerawat selama beberapa detik.
  4. Ulangi langkah-langkah tersebut hingga beberapa kali pada area yang berjerawat lainnya.

2. Aspirin

Obat Aspirin
https://www.medicalnewstoday.com/articles/161255.php

Aspirin biasanya digunakan sebagai obat sakit kepala saja. Namun perlu anda ketahi aspirin juga dapat mengurangi peradangan atau kemerahan yang terjadi pada jerawat anda. Kandungan asam salisilat yang ada dalam aspirin dapat mengurangi peradangan dengan cara mengelupaskannya. Berikut ini cara pengerjaannya :

  1. Potong aspirin menjadi dua
  2. Selanjutnya, gerus-gerus halus menggunakan air
  3. Oleskan pada jerawat yang meradang
  4. Tempel dengan plester untuk melindunginya
  5. Diamkan dengan waktu sekitar 30 menit.

Cara Menghilangkan Jerawat dengan Bahan Alami

Bahan alami merupakan benda yang dapat dengan mudah ditemukan di sekitar anda. Manfaat yang terkandung dari bahan alami tentunya terlepas dari bahan-bahan kimia yang malah dapat merusak kulit. Berikut ini bahan-bahan alami yang dapat anda gunakan untuk menghilangkan jerawat :

1. Lemon

Buah Lemon
https://www.healthline.com/nutrition/6-lemon-health-benefits

Perlu kalian ketahui sobat-sobat borneo channel, buah lemon memiliki banyak manfaat terkhusus untuk mengatasi masalah kulit wajah kita. Faktanya di dalam buah lemon terdapat asam askorbat-L yang dapat mengurangi masalah peradangan pada kulit berjerawat.

Lemon juga mempunyai  kandungan vitamin B, vitamin C, fosfor serta karbohidrat, yang mana juga memiliki manfaat untuk membantu mengurangi flek hitam, bekas jerawat, komedo, mencerahkan kulit, mengangkat sel kulit mati dan masih banyak lagi. Sehingga buah lemon baik sekali digunakan dalam menghilangkan jerawat secara cepat, efisien dan pastinya alami. Adapun langkah-langkah yang dapat bisa kamu lakukan dirumah :

  1. Siapkan terlebih dahulu satu buah lemon.
  2. Tekan secara perlahan buah lemon tersebut, agar mengeluarkan lebih banyak air saat di peras.
  3. Kemudian potong lemon menjadi dua bagian, lalu peras lah dalam sebuah wadah.
  4. Selanjutnya oleskan air perasan lemon tersebut pada wajah anda.
  5. Diamkan atau biarkan selama kurang lebih 15 menit, kemudian bilaslah dengan air dingin dan keringkan dengan handuk yang bersih.
  6. Lakukan lah perawatan ini secara rutin yaitu satu kali di pagi hari untuk mengatasi masalah jerawat anda.

2. Timun

Buah Timun
https://hellosehat.com/herbal/timun/

Berikutnya ada buah mentimun atau yang sering kita kenal dengan timun mempunyai kandungan yang baik untuk kesehatan kulit. Ternyata buah timun juga menjadi salah satu solusi untuk menghilangkan masalah jerawat anda, kemudian kandungan air, Vitamin C, Vitamin B1, Vitamin A, biotin dan potassium nya juga mampu mengatasi masalah kulit seperti kulit wajah berminyak, kering, dan sensitif.

Selain itu, buah timun juga mempunyai manfaat untuk mengecilkan pori-pori, mencegah penuaan dini dan masih banyak lagi yang berkaitan untuk kecantikan sahabat-sahabat borneo channel. Berikut langkah-langkah yang dapat kamu lakukan :

  1. Siapkan buah timun secukupnya.
  2. Kemudian potong atau irislah timun menjadi tipis-tipis.
  3. Selanjutnya, aplikasikan irisan timun tadi pada wajah anda, lalu diamkan selama kurang lebih 15 menit.
  4. Setelah itu bilas wajah dengan air yang hangat,
  5. Untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal, minumlah perasan jus timun yang dicampur dengan perasan jeruk nipis. Hal ini dikarenakan kandungan dalam perasan timun dapat membantu membersihkan racun dari dalam tubuh anda.

3. Kulit Jeruk

Kulit Buah Jeruk
https://www.ngopibareng.id/timeline/kaya-vitamin-c-ini-5-manfaat-kulit-jeruk-yang-jarang-diketahui-3673726

Buah jeruk memiliki banyak manfaat bagi tubuh manusia, loh. Terutama kandungannya yang kaya akan vitamin C. Ternyata tidak hanya buahnya saja yang mempunyai khasiat seperti itu, tetapi kulit jeruk pun memiliki manfaat untuk kecantikan wajah kalian, sahabat-sahabat borneo channel.

Faktanya kulit jeruk mempunyai kandungan asam alfa hidroksi dan vitamin C yang bisa menjadi salah satu anda menghilangkan jerawat secara cepat dan alami. Selain itu kulit jeruk diyakini mampu mengangkat sel-sel kulit mati dan membersihkan pori-pori kulit yang tersumbat oleh kotoran. Berikut langkah-langkah aplikasiannya :

  1. Siapkan buah jeruk segar secukupnya.
  2. Kemudian kupaslah kulit jeruk tersebut
  3. Lalu keringkan kulit jeruk di bawah sinar matahari selama beberapa hari hingga benar benar kering.
  4. Selanjutnya haluskan kulit jeruk yang sudah dikeringkan tadi hingga menjadi serbuk kulit jeruk.
  5. Tambahkan air sedikit saja pada serbuk tadi dan aduk lah hingga menjadi pasta.
  6. Terakhir oleskan pasta tersebut pada wajah anda yang berjerawat, lalu diamkan selama beberapa menit. Kemudian bilas dengan air hangat hingga bersih dan keringkan dengan handuk yang bersih.

4. Putih Telur

Putih Telur
https://www.teen.co.id/read/7172/masker-putih-telur-si-praktis-yang-punya-5-manfaat-untuk-kulit

Selanjutnya putih telur, putih telur menjadi salah satu bahan yang bisa anda dapatkan dengan mudah dan tentunya membantu anda dalam menghilangkan jerawat secara cepat dan alami. Kenapa putih telur termasuk salah satunya? Ini di karena kan putih telur mengandung Enzim Lysozim yang dapat menghancurkan dinding sel bakteri penyebab jerawat.

Tidak hanya itu, putih telur juga memiliki manfaat lainnya pada wajah anda yaitu untuk mengecilkan pori-pori kulit serta mengurangi minyak yang berlebih penyebab timbulnya jerawat. Selain itu putih telur juga terbukti manjur dan diyakini dapat menghilangkan komedo yang biasanya bersarang di hidung anda. Berikut langkah-langkah yang dapat anda lalukan :

  1. Siapkan satu butir telur
  2. Lalu pisahkan antara kuning telur dengan putihnya.
  3. Kemudian kocoklah putih telur hingga mengembang.
  4. Selanjutnya oleskan putih telur yang sudah dikocok tersebut pada wajah anda, lalu biarkan beberapa menit sampai mengering.
  5. Terakhir bilas lah dengan air hangat hingga bersih dan keringkan dengan handuk yang bersih.

5. Lidah Buaya

Lidah Buaya Untuk Kulit
https://lifestyle.kompas.com/read/2018/08/30/222142520/mengenal-khasiat-lidah-buaya-untuk-kulit-hingga-sembelit

Lidah buaya, sudah banyak yang mengetahui bahwa faktanya lidah buaya dikenal sebagai salah satu bahan alami yang sering digunakan dalam kecantikan terkhusus untuk menghilangkan jerawat membandel anda. Lidah buaya ternyata mengandung zat polisakarida dan hormon goberelin yang mampu membunuh bakteri penyebab timbulnya jerawat.

Selain itu, lidah buaya juga mengandung mineral, antioksidan, vitamin C, dan E yang dapat mempercepat penyembuhan kulit yang berjerawat. Tidak hanya itu, kandungan vitamin A dan E di dalam lidah buaya juga membantu kulit wajah anda jadi lebih cerah dan tidak lagi kusam. Berikut langkah-langkah pengaplikasian nya yang dapat anda lakukan :

  1. Siapkan buah lidah buaya secukupnya
  2. Lalu potonglah lidah buaya tersebut menjadi dua bagian dan singkirkan bagian-bagian yang berduri.
  3. Ambil lah gel lidah buaya nya kemudian masukkan ke dalam wadah yang bersih.
  4. Kemudian haluskan gel lidah buaya tersebut.
  5. Selanjutnya oleskan gel nya pada area kulit yang berjerawat dan biarkan selama kurang lebih 3-5 menit.
  6. Terakhir bilas lah dengan air dingin sampai bersih dan keringkan dengan handuk yang bersih.

Baca juga : Cara Menjadi Moderator yang Baik dan Tugas Moderator

6. Pepaya

Buah pepaya
https://www.tokopedia.com/hanamhanum/grosir-buah-pepaya-california

Bahan alami yang terkenal ampuh sebagai cara menghilangkan jerawat secara cepat dan alami selanjutnya ada buah Pepaya. Pepaya merupakan buah yang tumbuh di daerah tropis berwarna orange kemerahan segar. Buah ini sangat disukai orang karena banyak alasan. Salah satunya karena pepaya mengandung vitamin A, C, E dan K yang kaya dan memiliki manfaat anti oksidan.

Selain itu pepaya juga mengandung magnesium, potasium, niasin, karoten, protein, fiber dan enzim yang disebut papain yang menyediakan banyak manfaat bagi kesehatan dan kecantikan. Adapun manfaat untuk kecantikan yaitu untuk menghilangkan jerawat, mengikis sel kulit mati, mencerahkan wajah, peradangan pada kulit dan mengatasi kulit kemerahan. Berikut langkah-langkah yang dapat anda lakukan dirumah :

  1. Siapkan buah pepaya
  2. Bersihkan terlebih dahulu pepaya dan potonglah menjadi beberapa bagian kecil.
  3. Kemudian haluskan pepaya tersebut hingga menjadi bubur.
  4. Lalu tambahkan satu sendok makan madu atau perasan air lemon.
  5. Oleskan pada area wajah yang berjerawat.
  6. Diamkan selama kurang lebih 15 menit.
  7. Terakhi bilas wajah dengan air hangat sampai bersih dan keringkan dengan handuk yang bersih.

7. Bawang Putih

Bawang Putih Untuk Kulit
http://jabar.tribunnews.com/2018/11/20/manfaat-bawang-putih-untuk-kesehatan-anda

Berikutnya ada bawang putih. Bawang putih mengandung senyawa Thiacremonon Sulfur yang mana bisa mengeringkan jerawat. Tidak hanya itu, didalam bawang putih terdapat senyawa Allicin yang bersifat antiseptik yang mampu menangkis bakteri penyebab timbulnya jerawat.

Bawang putih juga akan ada flavonoid, serta Vitamin A, C dan E yang baik untuk kesehatan kulit. Vitamin C yang terkandung dalam bawang juga bisa membantu menyamarkan noda dan pigmentasi kulit. Adapun tata cara aplikasinya untuk wajah anda sebagai berikut :

  1. Siapkan beberapa bawang putih.
  2. Lalu haluskan bawang putih hingga halus.
  3. Tambahkan sedikit saja sari cuka apel untuk hasil yang lebih optimal.
  4. Kemudian oleskan bawang putih tersebut hanya pada bagian yang berjerawat.
  5. Diamkan selama beberapa menit.
  6. Terakhir bilas wajah anda dengan air hangat sampai bersih dan keringkan dengan handuk yang bersih.

8. Scrub Gula

Butiran Gula
https://cantik.tempo.co/read/1082307/mencerahkan-kulit-dengan-scrub-berbahan-dasar-gula

Scrub Gula yang mengandung AHA yang berupa asam glikolat. Dimana kandungan tersebut dikenal baik untuk membersihkan wajah dari sel kulit mati. Selain itu, gula juga dipercaya bisa membunuh bakteri penyebab jerawat. Kenapa demikian? Hal ini disebabkan dinding sel bakteri pada dasarnya tidak tahan terhadap gula.

Gula menjadi sumber alami dari asam glikolat. Asam glikolat sendiri menjadi kandungan yang mampu membersihkan tumpukan sel kulit mati. Oleh sebab itu scrub gula juga masuk daftar-daftar bahan tuk menghilangkan jerawat. Berikut langkah-langkah pengerjaannya :

  1. Siapkan Scrub Gula
  2. Pertama-tama, campurkan dua sendok makan gula dengan satu sendok makan air hangat.
  3. Lalu langkah kedua, aduk hingga menjadi pasta scrub.
  4. Kemudian oleskan scrub tersebut pada wajah kemudian biarkan kurang lebih dalam waktu 15-20 menit.
  5. Langkah terakhir, bilas lah dengan air hangat sampai bersih dan keringkan dengan handuk yang bersih.

9. Madu

Madu
https://www.liputan6.com/health/read/3618573/manfaat-madu-untuk-kesehatan-kecantikan-dan-ibu-hamil

Sejak berabad-abad lalu madu telah digunakan banyak wanita untuk perawatan kulit. Madu memiliki kandungan alami yang bermanfaat bagi kulit seperti antioksidan, antibakteri, vitamin B dan C. Kandungan antiseptik yang terdapat di dalam madu diyakini mampu mengurangi peradangan pada kulit anda dan membunuh bakteri yang diakibatkan oleh jerawat.

Selain itu madu juga memiliki fungsi sebagai probiotik yang alami. Dimana Kegunaanya adalah sebagai zat efektif yang tidak hanya mengurangi jerawat tetapi juga bisa mencegah timbulnya jerawat baru. Adapun tahap-tahap pengaplikasiannya :

  1. Siapkan terlebih dahulu tetes madu.
  2. Lalu oleskan madu langsung pada bagian wajah yang berjerawat dengan menggunakan kapas lembut.
  3. Kemudian diamkan selama kurang lebih 45 menit.
  4. Setelah madu mengering dan mulai terasa lengket, bilas dengan air dingin sampai benar-benar bersih dan keringkan dengan handuk yang bersih.
  5. Perawatan ini bisa anda lakukan selama 3 kali dalam satu minggu untuk hasil yang lebih optimal.

10. Alpukat + Madu

Madu dan Alpukat
https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00218417/1.html

Selanjutnya ada alpukat dan madu,  merupakan salah satu kombinasi terbaik sebagai cara menghilangkan jerawat secara cepat dan alami. Seperti yang dibahas disebelumnya, madu sudah sejak dahulu memang dikenal sebagai bahan alami yang memiliki banyak manfaat untuk kulit.

Kenapa demikian? Karena madu mengandung hidrogen peroksida yang bersifat anti bakteri. Sementara alpukat memiliki kaya akan vitamin E yang dapat menembus pori-pori kulit dan dapat mengurangi peradangan pada kulit yang berjerawat. Berikut langkah-langkah pengaplikasiannya :

  1. Siapkan buah alpukat dan madu secukupnya.
  2. Ambil daging buah alpukat dengan menggunakan sendok atau sejenis nya yang bersih dan masukkan ke dalam sebuah wadah.
  3. Lalu haluskan daging buah alpukat hingga berbentuk seperti pasta.
  4. Kemudian tambahkan satu sendok makan madu lalu aduk secara merata.
  5. Tambahkan juga air perasan lemon jika ingin hasil yang lebih maksimal.
  6. Oleskan masker (pasta) tersebut pada area wajah yang berjerawat kemudian diamkan selama kurang lebih 15-20 menit.
  7. Terakhir bilas dengan air hangat hingga bersih dan keringkan dengan handuk yang bersih juga.

11. Cuka Sari Apel

Cuka sari apel
https://www.idntimes.com/life/women/sindy-tan/ini-5-kegunaan-cuka-sari-apel-untuk-kecantikan-kulit-c1c2

Cuka sari apel sangat mudah anda temui, contohnya saja di supermarket di daerah Kamu. Apa pun mereknya, cuka sari apel mengandung  asam laktat dan asam malat yang dapat mengangkat sel kulit mati. Tidak hanya itu cuka sari apel juga bisa dijadikan sebagai antioksidan yang fungsinya mempercepat proses penyembuhan kulit yang berjerawat.

Banyak ahli menyebut bahwa cuka apel dapat membantu menghilangkan kulit mati dan mendorong pembentukan sel kulit baru yang sehat. Selain itu, bekas jerawat pada kulit pun akan memudar dan perlahan-lahan menghilang. Untuk penggunaannya sangat mudah, berikut langkah-langkahnya :

  1. Pertama-tama ampurkan 5 ml cuka sari apel dengan air matang 95 ml.
  2. Kedua, oleskan cuka sari apel tersebut pada area wajah yang berjerawat dengan menggunakan kapas lembut.
  3. Lalu diamkan selama kurang lebih 10-20 menit kemudian bilas dengan air hangat dan keringkan dengan handuk yang bersih.
  4. Lakukan langkah ini sebelum tidur dan biarkan semalaman agar mendapatkan hasil yang lebih maksimal.

12. Baking Soda

tepung soda kembang
https://lifestyle.kompas.com/read/2018/09/19/151500520/mengenal-baking-soda-dan-manfaatnya-yang-menakjubkan-

Kebanyakan baking soda sering digunakan dalam pembuatan kue namun satu bahan ini juga bisa digunakan sebagai pembunuh bakteri. Baking soda sendiri membawa manfaat luar biasa bagi kulit Anda. Karena mengandung alkali, yang dapat menyeimbangkan kadar pH kulit Anda agar bersinar dan cerah. Baking soda ini juga membantu dalam pengikisan sel kulit mati untuk menghasilkan kesegaran baru pada kulit wajah Anda.

Sebagai catatan, sebelum anda menggunakan pasta baking soda ini sebaiknya kamu mengecek dulu reaksinya ke kulitmu, kenapa begitu? karena tidak semua kulit cocok menggunakan baking soda ini (adanya efek alergi). Adapun caranya dengan mengoleskan sedikit pastanya pada sebagian area wajah terlebih dahulu. Jika tidak muncul reaksi kulit yang berupa kemerahan, maka kamu bisa melanjutkan pemakaiannya. Selanjutnya simak langkah-langkah berikut ini :

  1. Siapkan baking soda secukupnya untuk wajah anda.
  2. Lalu campurkan dua sendok makan baking soda dengan satu sendok makan air hingga menjadi pasta.
  3. Kemudian oleskan pasta tersebut pada area wajah yang berjerawat.
  4. Diamkan pada wajah selama 15 menit.
  5. Terakhir bilas lah dengan air hangat sampai bersih dan keringkan dengan handuk yang bersih.

13. Tea Tree Oil

Minyak tea tree
https://www.walgreens.com/store/c/nature%27s-bounty-tea-tree-oil-natural-antiseptic/ID=prod6000612-product

Tea tree oil atau yang berarti minyak pohon teh adalah salah satu bahan yang banyak ditemui dalam produk-produk anti jerawat. Minyak ini merupakan minyak yang berasal dari daun tanaman malaeuca yang berasal dari Australia . Zat terpenoid yang terkandung dalam tanaman ini sangat bermanfaat untuk mengusir bakteri penyebab jerawat. Tetapi perlu di catat, minyak pohon teh ini juga bisa mengakibatkan alergi pada kulit anda.

Adapun cara untuk menguji reaksinya cocok atau tidak dengan kita yaitu oleskan sedikit saja minyak ke pergelangan tangan kemudian tunggu selama setidaknya dua jam. Jika tidak terjadi reaksi seperti gatal atau kemerahan, maka minyak daun teh ini bisa anda gunakan pada wajah anda. Berikut langkah-langkah pengaplikasian nya :

  1. Siapkan minyak pohon teh.
  2. Lalu selanjutnya, campurkan 5 ml minyak pohon teh dengan 95 ml air.
  3. Kemudian, oleskan pada area kulit yang berjerawat dengan kapas lembut.
  4. Terakhir lakukan setidaknya dua sampai tiga kali dalam satu hari.

Baca juga : Cara Menjadi Wanita yang Baik Menurut Islam ?

Cara Menghilangkan Jerawat dengan Pasta Gigi

Pasta Gigi
https://ohayo.co.id/cara-menghilangkan-jerawat-dengan-pasta-gigi/

Pernah mendengar jika pasta gigi bisa digunakan untuk menghilangkan jerawat anda? Ragu dengan dengan pasta gigi bisa membantu menghilangkan jerawat anda? Faktanya dalam pasta gigi mengandung beberapa bahan aktif seperti triclosan, fluoride, dan hydrogen peroksida yang dapat mencegah iritasi pada kulit anda.

Selain itu pasta gigi juga berfungsi untuk mengeringkan jerawat dan mengurangi peradangan pada wajah anda. Tetapi sebelum itu pastikan bahwa kulit anda tidak tergolong kulit sensitif ya!, pastikan juga pasta gigi yang anda gunakan ber fluoride rendah dan akan lebih baiknya kamu menggunakan pasta gigi yang organik. Adapun tata caranya terbilang mudah, sebagai berikut :

  1. Siapkan pasta gigi organik secukupnya.
  2. Lalu oleskan sedikit pasta gigi langsung pada area wajah yang jerawat. Pastikan hindari mengoleskan ke seluruh area wajah anda karena tidak efetif dan tidak disarankan.
  3. Kemudian diamkan selama kurang lebih 2 jam atau bahkan semalaman.
  4. Bilas wajah dengan air dingin lalu keringkan dengan handuk.

Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Tomat

Buah Tomat
https://www.tokopedia.com/suppliersayuran/supplier-tomat-sayur

Tomat merupakan buah yang memiliki banyak manfaat. Berguna untuk mencegah penyakit kardiovaskular seperti sakit jantung dan stroke selain itu juga mengobati kanker payudara. Namun kali ini tomat akan dibahas lebih dalam untuk menghilangkan jerawat. Berikut cara yang dapat anda lakukan untuk menghilangkan jerawat dengan menggunakan tomat : 

1. Konsumsi Tomat Dengan Teratur

Mengonsumsi tomat secara teratur ternyata menimbulkan efek yang baik untuk tubuh kita. Penelitian mengungkap, memakan buah tomat sekitar 2-3 kali per minggu dapat mengurangi kerusakan kulit yang diakibatkan sinar UV. Walaupun penelitian masih meneliti lebih lanjut tentang tomat dengan jerawat, tak ada salahnya mengonsumsi tomat yang kaya akan nutrisi.

2. Menggunakan Tomat Sebagai Masker Wajah

Jerawat yang parah dapat diatasi dengan masker tomat. Kandungan asam salisilat membantu menyerap minyak yang berlebihan yang ada di kulit juga dapat mengecilkan pori-pori wajah Anda. Berikut ini cara pengerjaannya :

  1. Sediakan 1 buah tomat
  2. Belah menjadi 2 bagian
  3. Haluskan tomat di dalam wadah
  4. Selanjutnya tempelkan tomat pada wajah anda
  5. Diamkan sekitar 5 menit
  6. Cuci wajah dengan air hangat hingga bersih.

3. Menggosokkan Tomat ke Wajah

Ada juga cara lain yang biasa dilakukan untuk menghilangkan jerawat menggunakan tomat, yaitu kalian hanya perlu memotong tomat menjadi dua kemudian gosokkan bagian dalam tomat langsung ke wajah. Walaupun belum ada bukti ilmiah, namun perlu diketahui kulit tomat mengandung antioksidan karotenoid yang berfungsi melindungi kulit dari kerusakan dan proses penuaan dini.

Baca juga : Jual Madu Klaceng & Harga Madu Kelulut Budidaya!

Menjaga kesehatan kulit memang perlu. Setiap kulit berbeda yang mana tidak bisa disamakan dan diharuskan untuk menggunakan 1 cara yang sama. Jadi bagi kalian yang sedang dalam perawatan, temukan segara bahan dan cara yang cocok untuk kulit anda sehingga kulit menjadi bersih dan terawat.

Photo of author

Syahfira Mulya

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.